Perpustakaan masjid bertujuan :
– membantu menyukseskan program-program yang diletakan di masjid yaitu menanamkan sendi-sendi dasar ajaran ilsam.
– menanamkan kecintaan dan kesadaran akan ajaran islam
– memupuk kegemaran dan kebiasaan membaca
– memperluas sumber-sumber pengetahuan islam
– membantu mengembangkan ketrampilan berbahasa, baik bahasa sendiri maupun bahasa lainnya
– membimbing anak didik dan jamaah masjid mengembangkan minat, bakat serta kegemaran
– membimbing anak didik dan jamaah masjid untuk belajar tentang bagaimana menggunakan dan memanfaatkan perpustakaan secara efektif dan efisien terutama dalam menelusur bahan pustaka yang diinginkan.
– menyediakan bahan bacaan yang menyangkut ilmu pengetahuan, ketrampilan serta akhlak yang menunjang program pendidikan islam umumnya dan pendidikan masjid khususnya.
Perpustakaan masjid mempunyai fungsi :
– Fungsi Informasi
Yang berarti mampu menyediakan bahan-bahan yang beraneka ragam yang bermutu dan
mutakhir sesuai dengan kemajuan zaman.
– Fungsi Pendidikan
Yang berarti perpuskaan dapat membangkitkan kegemaran membaca anak didik melalui
proses belajar mengajar yang tersusun sesuai dengan program yang ditetapkan. Selain itu
perpustakaan mengembangkan daya berpikir, kecakapan berbahasa serta membimbing
anak,didik agar mampu memecahkan masalah yang timbul dalam masyarakat berdasarkan
ajaran islam.
– Fungsi Administrasi
Yang berarti perpustakaan menjalankan fungsinya melalui suatu prosedur perencanaa,
pelaksanaan dan tindak lanjut dalam bentuk kegiatan pencatatan, penyeleksian,
pemprosesan bahan pustaka, penyelenggaraan pelayanan referensi dan sirkulasi secara
efektif untuk mencapai sasaran yang telah ditentukan.
– Fungsi Rekreasi
Yang berarti perpustakaan menyediakan bahan-bahan buku, pengetahuan agama, ilmu
pengetahuan umum juga menyediakan buku hiburan atau rekreasi bermutu. Buku tersebut
bermanfaat bagi pembaca untuk mengisi waktu senggang yang tersedia serta untuk
menumbuhkan kegemaran membaca.
– Fungsi Sosial
Yang berarti perpustakaan jadi penghubung kehidupan masyarakat. Pengetahuanpengetahuan
yang ada sebagai pengalaman manusia yang tersusun secara sistematis,
dikelola dan diatur dalam perpustakaan untuk memudahkan memperolreh informsi yang
ada disekitarnya.
– Fungsi Riset
Yang berarti perpustakaan diselengggarakan untuk melayani pemakai dalam memperoleh
informasi sebagai bahan rujukan untuk kepentingan penelitian tentang seluruh
permasalahan hidup yang berkembang dalam masyarakat.